Alasan Wayne Ronney Menolak Untuk Bergabung di Liga Tiongkok

Sang striker menilai dirinya lebih berpeluang lolos ke Piala Dunia 2018 jika bermain untuk Everton.


Alasan Wayne Rooney Tolak Tiongkok
Alasan Wayne Rooney Tolak Tiongkok. Foto:Getty Images

Berita Bola - Wayne Rooney menegaskan ambisinya untuk membela timnas Inggris di Piala Dunia 2018. Menurut striker Everton tersebut, ambisinya mustahi terwujud jika pindah ke Liga Super Tiongkok.

Rooney tak lagi membela The Three Lions sejak November 2016, mengingat sang striker juga sering dicadangkan di Manchester United. Adapun pemain berusia 31 tahun itu berharap bisa meyakinkan Gareth Southgate untuk memberinya kesempatan lain..

"Seperti yang Anda tahu, saya suka bermain untuk Inggris," ungkapnya. "Gareth harus ambil keputusan - seperti Jose Mourinho - tapi saya sudah bicara dengannya. Saya tidak bermain sepakbola sesuai keinginan dan saya tak berpikir Anda harus bermain untuk negara jika Anda tak bermain di level klub."

A post shared by Wayne Rooney (@waynerooney) on


"Jadi saya paham keputusannya. Ia mengatakan pada saya jika saya kembali bermain setiap pekan, maka pintu masih terbuka lebar untuk kembali ke skuat. Bakalan hebat jika saya bisa melakukannya. Jika saya bekerja dengan baik di sini, saya yakin ia akan mengambil keputusan."

"Saya ingin bermain untuk Inggris. Jika saya pergi ke TIongkok, yang merupakan salah satu opsi, itu berarti saya sudah mengakhiri harapan saya. Tidak tepat bagi saya untuk terus membawa ambisi membela Inggris jika saya pergi ke sana," pungkasnya.

Rooney berpeluang membela Inggris di Piala Dunia 2018 jika tampil gemilang sepanjang musim bersama The Toffees.
Previous Post
Next Post
Related Posts