PREDIKSI BOLA – AS Roma vs Napoli: Duet Maut Taruhan Capolista

PREDIKSI BOLA: AS Roma vs Napoli

PREDIKSISKORLIVE.COM, ROMA – Andai Napoli gagal meraih poin penuh atas AS Roma, siap-siap saja pucuk pimpinan akan diambil alih kembali oleh Juventus di posisi kedua. Siapakah yang akan jadi pemenang dan pecundang di duel bertajuk Derby della Sole ini? Baca preview khas Prediksiskorlive.com berikut ini.

Usaha Napoli untuk mempertahankan status capolista atau pemuncak klasemen sementara Serie A mendapat ancaman serius dari AS Roma. Duel ini akan berlangsung di Olimpico pada giornata kedelapan, Minggu (15/10) dini hari WIB.

Dengan pelatih barunya, Eusebio di Francesco, saat ini Roma tampaknya belum benar-benar bisa menunjukkan ketajaman yang sesungguhnya.

Meskipun meraih lima kemenangan dari enam giornata, namun performa Roma masih belum bisa dibandingkan dengan musim lalu kala masih ditangani Luciano Spaletti. Lawan mereka masih belum bisa menunjukkan kualitas karena kekuatannya rata-rata masih lebih rendah.

Sejauh ini Serigala Ibu Kota baru menggebuk tim-tim papan bawah seperti Benevento, Hellas Verona, dan juga AC Milan yang belum banyak berkembang. Kekalahan telak 3-1 dari Internazionale Milan semakin menunjukkan jika Roma masih butuh perbaikan di sana-sini.

Namun jika memenangi laga ini dan juga menyapu bersih laga tunda kontra Sampdoria, mimpi Lupi untuk kembali bersaing di jalur Scudetto bisa kembali hidup.

Sementara Napoli tengah menikmati nikmatnya tren 100 persen kemenangan di Serie A. 21 poin dari tujuh pekan pembuka membuat Il Partenopei nyaman di posisi puncak dengan selisih dua angka dari Juve. Hal ini jelas disebabkan karena skuat mereka tidak banyak berubah dari musim lalu dari segi pemain maupun pelatih.

Kualitas permainan Dries Mertens cs juga sepertinya sudah cukup teruji. Tim kuat seperti SS Lazio sudah mampu mereka bekuk dua pekan lalu dengan skor mencolok 1-4. Melawan kesebelasan gurem seperti SPAL, Benevento, dan Cagliari, Napoli pun tidak menunjukkan cacat. Bisa jadi inilah musim dimana Napoli bisa meraih Scudetto setelah dalam beberapa musim ke belakang selalu dihalangi Juve dan Roma.

PREDIKSI BOLA PEMAIN KUNCI AS ROMA VS NAPOLI


Alessandro Florenzi


Dengan cederanya sejumlah penyerang sayap seperti Gregoire Defrel, Patrik Scick dan Stephan El Shaarawy, maka Florenzi dijagokan untuk mengisi kembali pos ini. Setidaknya ia sudah menjajalnya kala Roma menghadapi Milan.

Posisi ini sebenarnya tidak asing baginya karena sebelum kerap dipasang sebagai fullback ia lebih terbiasa bermain dekat dengan gawang lawan. Meski baru pulih dari cedera, kapten kedua Il Giallorossi ini tidak boleh diremehkan. Sejauh ini Florenzi sudah menuai satu gol dan satu assist dari empat penampilan di Serie A.

Lorenzo Insigne


Sorotan utama di tim Napoli saat ini memang ditujukan pada Dries Mertens yang sudah mengoleksi tujuh gol dan masuk nominasi Ballon D’Or. Namun jangan lupakan kontribusi Insigne.

Winger mungil 26 tahun ini sudah mengantongi dua gol dan empat assist yang membuatnya jadi elemen penting ‘kedua’ setelah rekan Belgianya tersebut. Kombinasi Insigne yang dijuluki Messi Italia di sisi sayap akan sangat mematikan. Lawannya kemungkinan adalah Bruno Peres yang belum tampil terlalu oke di 2017/2018.

PREDIKSI BOLA AKURAT SUSUNAN PEMAIN


Begitu banyak pemain yang cedera atau dalam kondisi diragukan di kubu Roma. Setidaknya allenatore Di Francesco tidak akan bisa memainkan Emerson, Defrel, El Shaarawy, dan Schick. Kapten Daniele De Rossi, Lorenzo Pellegrini, Kevin Strootman, dan Rick Karsdrop memang sudah bisa kembali berlatih biasa, namun kesiapan mereka untuk berlaga belum 100%.

Untuk Napoli, sejauh ini hanya bomber Arkadiusz Milik yang berada di ruang perawatan. Pemain asal Polandia itu masih akan menepi sampai Februari. Namun meski fit sekalipun, tampaknya sulit baginya untuk menggeser trio Insigne-Mertens-Jose Callejon di lini depan.

AS Roma XI (4-3-3): Alisson Ramses Becker, da Silva Bruno Peres, Kostas Manolas, Federico Fazio, Aleksandar Kolarov, Radja Nainggolan, Daniele De Rossi, Kevin Strootman, Alessandro Florenzi, Edin Dzeko, Diego Perotti

Napoli XI (4-3-3): Pepe Reina, Elseid Hysajs, Raul Albiol, Kalidou Koulibaly, Faouzi Ghoulam, Allan, Jorginho, Marek Hamsik, Jose Callejon, Dries Mertens, Lorenzo Insigne

PREDIKSI SKOR BOLA


Jelang partai yang kerap disebut dengan Derby della Sole (derby matahari) tersebut baik Roma maupun Napoli sebenarnya didukung dengan sejumlah catatan apik. Kemenangan beruntun dan rekor gol dimiliki kedua kubu.

Roma sang tuan rumah punya tren apik kala menjamu lawan di Olimpico. 31 laga dari total 34 tidak pernah berakhir dengan kekalahan mereka. Setidaknya dua gol pasukan serigala sarangkan dalam delapan laga Serie A terakhir.

Sedangkan Napoli selalu mendulang angka penuh di 12 laga Serie A teranyar mereka. Dalam rentang terseut sebanyak tiga gol rata-rata mereka jebloskan. Ini membuktikan jika mereka siap merubuhkan rekor jago kandang Roma.

Namun kedua tim juga punya hambatan serupa yang menghadang yakni matchday ketiga Liga Champions. Roma akan bertemu lawan terberat di grup mereka yakni Chelsea dan begitu juga Napoli yang setali tiga uang karena harus meladeni monster bernama Manchester City. Mereka harus pintar-pintar menyiasati agar tidak ‘habis’ untuk melanjutkan kampanye di Eropa.

Namun kami lebih menjagokan Napoli untuk kali ini meski dalam enam duel terakhir Roma mendominasi dengan tiga kemenangan dan satu hasil imbang.

Pasalnya motivasi mereka untuk menjaga capolista kemungkinan lebih besar. Pengalaman membuktikan jika mengkudeta Juve bukanlah barang mudah dan kesempatannya lebih dari sekadar langka.

Jika kalah di Olimopico dan Juve menang di laga mereka maka siap-siap saja menunggu untuk waktu lama lagi sampai Bianconeri terpeleset. Prediksiskorlive.com memprediksikan skor 2-1 akan jadi milik Napoli di akhir 90 menit meski sebenarnya remis juga tidak akan terlalu mengejutkan.

Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama/Editor: Setyo Bagus Kiswanto
Sumber: Sepakbola.com
Previous Post
Next Post
Related Posts